Jumat, 12 Februari 2010

Penerimaan Siswa Baru SMK BAKTI INDONESIA KUNINGAN 2010/2011


Dalam rangaka mewujudkan cita-cita proklamasi, pembangungn sektor pendidikan menjadi sangat penting dan strategis. Dengan pembangunan sektor pendidikan diharaokan dapat meningkatkan harkat dan martabat manusia, meningkatkan penguasaan pengetahuan dan teknologi serta menjunjung nilai-nilai luhur bangsa Indonesia.
SMK Bakti Indonesia Kuningan sebagai instituti pendidikan bidang kesehatan yang memiliki program keahlian Farmasi dan Perawatan Medis , mempunyai tantangan untuk mempersiapkan tenaga kesehatan yang bermutu dan professional . sebagai penyelenggaraan institusi pendidikan, SMK Bakti Indonesia Kuningan para lulusan SMP/MTS/ Sederajat yang menjadi peserta diklat. Untuk itulah dalam tahun pelajaran 2010/2011 SMK Bakti Indonesia Kuningan akan melakukun Penerimaan Siswa Baru (PSB).
PENDAFTARAN
a. Waktu Pendaftaran
Gelombang I = Februari 2010 s.d 2 April 2010
Gelombang II = 5 April 2010 s.d 28 Mei 2010
Gelombang III = 31 Mei s.d 2 Juli 2010
b. Tempat Pendaftaran
Pendaftaran bertempat di kampus SMK Bakti Indonesia Kuningan Jalan Sadamantra-Jalaksana No. 12 Kuningan Telp (0232) 614061.
c. Informasi Pendaftaran
Contacts Person: Kurniawan 08170680118; Hamdani 085224461678/08812226656
Facebook: smk bakti Indonesia kuningan.
GRATIS BIAYA PENDAFTARAN
Disediakan Hadiah Menarik Untuk 10 Pendaftar Terbaik.

Jumat, 22 Mei 2009

SMK Bakti Indonesia Kuningan Mengikuti Sipensimaru Depkes RI

SMK Bakti Indonesia Kuningan membuka pendaftaran siswa baru tahun pelajaran 2009 - 2010 untuk program farmasi dan perawat kesehatan, pendaftaran dibagi dalam 2 (dua) gelombang, yaitu gelombang I dari tanggal 1 Februari - 9 Mei 2009 dan Gelombang II dibuka dari tanggal 11 Mei - 28 Juni 2009. untuk setiap gelombangnya SMK Bakti Indonesia Kuningan mengadakan 3 (tiga) seleksi yang wajib diikuti oleh setiap peserta penerimaan siswa baru, yaitu berupa tes tulis, tes kesehatan, dan tes wawancara.

Dalam tes tulis seleksi penerimaan siswa baru SMK Bakti Indonesia Kuningan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat dengan mengikuti Sipensimaru Depkes untuk program keahlian farmasi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 24 Juni 2009, diadakannya tes tulis tersebut dimaksudkan agar siswa/siswi yang akan belajar di SMK Bakti Indonesia Kuningan adalah siswa/siswi yang memiliki tingkat intelektual diatas standar yang telah ditentukan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.

Kamis, 21 Mei 2009

SMK Bakti Indonesia Kuningan - Sekolah Kesehatan Terbaik di Kuningan

SMK Bakti Indonesia Kuningan adalah sekolah menengah kejuruan pertama di wilayah kabupaten Kuningan yang memiliki program keahlian dibidang kesehatan. SMK Bakti Indonesia Kuningan berdiri pada tahun 2003, bertempat di Jalan Jalaksana - Sadamantra No. 10 Kabupaten Kuningan.

SMK Bakti Indonesia Kuningan memiliki dua program Kesehatan yaitu Program Keahlian Farmasi dan Perawat Kesehatan, pada tahun 2006 SMK Bakti Indonesia telah berhasil meluluskan angkatan pertamanya, dan ditahun yang sama SMK Bakti Indonesia Kuningan telah mendapatkan Akreditasi dari Badan Akreditasi Sekolah (BAS) Provinsi Jawa Barat dengan nilai A untuk program keahlian Farmasi dan Perawat Kesehatan.

Salah satu keunggulan yang dimiliki SMK Bakti Indonesia Kuningan adalah berupa sarana laboratoriumnya (Farmasi & Perawat Kesehatan) yang lengkap dan telah mendapatkan kelayakan untuk mengadakan praktek mandiri di sekolah, ditunjang dengan laboratorium komputer yang memiliki keunggulan dalam teknologi dan dilengkapi dengan akses internet untuk dapat digunakan oleh semua siswa maupun siswinya.

Keunggulan tersebut direspon baik oleh dunia usaha / industri yang sangat antusias menerima lulusan SMK Bakti Indonesia Kuningan untuk dapat bekerja ditempat mereka. dari data yang ada, sebanyak 65% siswa lulusan SMK Bakti Indonesia bekerja di Rumah Sakit, Apotek, Balai Pengobatan, Pabrik Obat, sekitar 35% lainnya melanjutkan ke tingkat yang lebih tinggi, diantaranya yaitu ke jurusan S1 Farmasi, S1 Keperawatan, D3 Kebidanan, D3 Keperawatan, D3 Farmasi.

SMK Bakti Indonesia Kuningan Raih Juara 1 Cabang Pencak Silat POPKAB Kuningan

Atlet SMK Bakti Indonesia Kuningan meraih juara 1 cabang Pencak Silat kelas i putra pada Pekan Olahraga Antar Pelajar Sewilayah Kabupaten Kuningan, atlet yang berhasil meraih juara 1 tersebut bernama Agun Juniawan yang sekarang duduk di kelas XI Program Keahlian Farmasi.

Agun meraih Juara 1 setelah pada partai final menjatuhkan lawannya yang bernama Agung Nugraha,yang berasal dari SMA Kosgoro Kuningan, Mereka main pada partai ke 25. Cabang Pencak Silat dilaksanakan mulai dari hari Senin Tnggal 18 Mei 2009,Sampai dengan hari Rabu,Tanggal 20 Mei 2009 bertempat di SMP Negeri 1 Kuningan.

Selain dari kelas i putra, SMK Bakti Indonesia Kuningan juga meraih juara di kelas c putri dari atlet bernama Liska Marlindasari yang meraih juara 3 pada cabang pencak silat, Liska sendiri terdaftar sebagai siswi SMK Bakti Indonesia Kuningan kelas X Program Keahlian Farmasi.